oleh

Gubernur Sumsel Ajak Semua Mitra Peduli UMKM

SUMSELKITA.COM,Palembang – Gubernur Sumatera Selatan H. Herman Deru mengajak semua mitra harus ada kepedulian maupun sumbangsih dalam hal permodalan, keterampilan serta utamanya pemasaran butuh bimbingan guna meningkatkan perkonomian dan investasi di Sumatera Selatan 

Hal tersebut diutarakan pada saat membuka Workshop Kemitraan dan Penandatanganan Surat Kesepakatan Kemitraan Usaha antara PMA/ PMDN dengan UMKM/ Koperasi bertempat di The Alts Palembang, Kamis (8/4/2021)

“Kehadiran saya sangat bermakna karena kegiatan ini merupakan sesuatu bentuk  kepedulian pemimpin daerah kepada UMKM/IKM guna meningkatkan taraf hidup masyarakat” ujar HD 

Jelasnya, dalam bermitra harus Ada Kesepakatan bersama dan punya tekad  untuk  saling menguntungkan serta kemauan teguh untuk mengembangkan usaha maupun keinginan berhasil dalam usaha. Dimana untuk bermitra itu biasanya melalui   dan CSR maupun Bank Himbara. 

“Dalam menjalankan usaha harus ada frame maupun skala apa yang dilakukan. Butuh mode maupun skema adanya regulasi maupun payung  hukum saling menguntungkan.  Kita tidak hanya memanfaatkan situasi.Tidak hanya seromonial harus ada action. Harus ada niat maupun goal” tegas HD. 

Lanjutnya, Mitra harus juga membimbing para  mitra agar mengerti bahwa ada Tiga faktor modal, ketrampilan dan pemasaran. Dan dalam berusaha juga harus ada ada khas khusus, artinya ada produk unggulan  setiap daerah 

 “Harus disesuaikan dengan bakat artinya harus ada interview dari awal. Dikesempatan ini saya juga berpesan  CSR harus diatur dari bawah ke atas (Botom Up)” tutupnya

Kadis DPMPTSP Prov Sumsel mengatakan kegiatan ini memiliki tema Melalui Kemitraan PMA/ PMDN dengan UMKM kita tingkatkan Investasi di Sumatera Selatan 

Hadir sebagai Narasumber Yos Harmen (BKPM RI) , Prof Dr. Maya Panorama, Guru Besar Raden Patah UIN Palembang, Dicky Poewadi, Direktur Pesona Palembang.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed