SUMSELKITA.COM, PALEMBANG – Hari ketiga pelaksanaan Festival Olahraga Rekreasi Masyarakat Nasional (FORNAS) VI Tahun 2021 Sumsel 2022, Minggu (3/7) malam pukul 20.30 wib, Provinsi Sumsel berhasil masuk lima besar klasemen sementara.
Sumsel berada di peringkat lima dengan total raihan 30 medali yang terdiri dari 6 emas, 13 perak dan 11 perunggu. Sumsel berada di posisi kelima setelah Provinsi DKI Jakarta di urutan pertama, disusul Provinsi Jabar di urutan kedua, Provinsi Jatim di urutan ketiga dan Provinsi Banten di urutan keempat.
Adapun pada hari ketiga pelaksanaan FORNAS VI Sumsel Minggu (3/7) sebanyak 30 Induk Olahraga (Inorga) dipertandingkan.
Berdasarkan situs informasi FORNAS VI Sumsel, 30 Inorga yang dipertandingkan tersebut meliputi KBI, ULD, YJI, ABI, ASSI, FAI, PERWATUSI, PLBSI, PODSI, PORTEDA, PERBOSI, PERBAFI, ADYTI, PORPI, ORHIBA, KOSTI, ABU, APSI, IF3, IOF, FBSI, PORTINA, PORGASI FESPATI, PSNPP, PMKI, FONI, INASSOC, PERSEJASI, dan PPSI.
Seperti diketahui, pelaksanaan FORNAS VI Sumsel mencatatkan sejarah. Selain FORNAS pertama yang diikuti peserta lengkap dari 34 Provinsi di Indonesia, FORNAS VI Sumsel juga menjadi sejarah dengan catatan peserta terbanyak dibandingkan lima penyelenggaraan sebelumnya dengan jumlah peserta mencapai 12.000 lebih.
Tak hanya Ketua Umum KORMI, Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) RI Zainuddin Amali, bahkan mengakui bahwa pembukaan FORNAS VI Sumsel luar biasa.
Gubernur Sumsel H Herman Deru mengatakan Sumsel mendapat kehormatan yang luar bisa dipercaya menjadi tuan Rumah FORNAS VI.
Sumsel menurutnya sangat gembira menyambut kegiatan ini sebab kegiatan ini diyakini berdampak pada geliat ekonomi serta memantik gairah olahraga tradisional.
“Kita tahu dengan adanya FORNAS VI ini semua perhotelan dan UMKM semua bergerak dan terasa dampaknya. Bahkan lebih dari itu semangat olahraga semakin timbul dengan adanya FORNAS VI di Sumsel. Selama ini olahraga masyarakat hampir tertinggal dibandingkan olahraga prestasi dan pusat tidak salah memilih sumsel jadi tuan rumah,” pungkasnya.
Gubernur Sumsel Herman Deru juga terus mengajak para atlet FORNAS untuk terus menjaga kekompakan sehingga Sumsel sukses dalam prestasi maupun sebagai tuan rumah.
Dia juga mengingatkan, agar kompetisi tersebut dilakukan dengan penuh kegembiraan dan tidak dijadikan beban dengan tetap menjunjung tinggi sikap ksatria, sportif serta mengedepankan perilaku ramah tamah sebagai warga Sumsel.**
Komentar