SUMSELKITA.COM, Palembang – Program Gerakan Sumsel Mandiri Pangan (GSMP) yang merupakan inisiasi murni Gubernur Sumsel periode 2018-2023 Herman Deru semakin teruji. Program GSMP bahkan berhasil mengantarkan Sumsel meraih penghargaan Peringkat I Provinsi Terinovatif di Ajang Innovative Government Award (IGA) 2023 yang digelar Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri).
GSMP dan Sumsel Tanggap dari Dinas Kesehatan menjadi inovasi unggulan Pemprov Sumsel saat bersaing dalam ajang IGA Award 2023.
Saat presentasi Kepala Daerah dalam rangka penilaian Innovative Government Award (IGA) 2023 yang diselenggarakan Kemendagri secara virtual dari Griya Agung, Selasa (25/9) lalu Herman Deru menyampaikan bahwa GSMP merupakan program yang lahir murni atas inisiasinya sendiri karena kondisi dan keadaan ekonomi terkontraksi akibat Pandemi Covid 19.
Ditambah inflasi yang naik tajam membuat daya beli masyarakat semakin menurun karena banyak PHK dimana-mana.
Waktu itu papar Herman Deru Kemendagri mengadakan rapat dan memberikan keleluasaan Provinsi, Kabupaten dan Kota untuk melakukan inovasi agar daya beli masyarakat dapat pulih. Bahkan pemerintah sempat mengistruksikan agar Pemda mensubsidi biaya angkut komoditas jika terjadi kenaikan harga pangan.
” Tentu kami berpikir keras sebab beberapa komoditas yang sering menyebabkan inflasi sejatinya bisa dihasilkan sendiri seperti cabai, bawang, tomat mini. Dari sanalah Saya akhirnya mengajak teman-teman korporasi, Himbara, bank daerah dan lainnya agar CSR difokuskan membantu warga menanam tanaman yang dapat memicu inflasi di pekarangan rumah,” terangnya.
Di awal program ini dikenalkan diakui Herman Deru bahwa sosialisasi, promosi pun dilakukan dengan gencar dimana launching program ini sendiri dilakukan di penghujung tahun 2021.
” GSMP kita sosialsiasikan dengan masif, dan meminta semua masyarakat yang memiliki tanaman dalam pot untuk mulai bertanam aneka kebutuhan dapur terutama.yang berkaitan dengan peningkatan inflasi,” jelasnya.
Hasilnya lanjut Gubernur Herman Deru sudah banyak terbukti. Dengan mengubah mindset masyarakat dari yang tadi hanya konsumif menjadi produktif, Sumsel pada 2022 berhasil masuk dalam 10 besar Provinsi Terbaik dalam pengendalian inflasi.
Tak hanya itu, program GSMP yang sejak awal mengajak masyarakat beternak ayam, ikan dan lainnya untuk mencukupi kebutuhan pangan seperti ikan, daging dan telur ikut berkontribusi menurunkan angka stunting di Sumsel.
Bahkan penurunan angka stunting di Sumsel menjadi yang terbaik secara nasional dari 24,8 persen menjadin18,6 persen. Hingga berlanjut pada penurunan angka kemiskinan ekstrem di Sumsel yang sangat drastis.
Tak mengherankan jika program GSMP yang diinisiasi Herman Deru ini berhasil mengantarkan Sumsel meraih dua kategori sekaligus dalam ajang IGA Award 2023.
Sumsel tak hanya dinobatkan mendapat penghargaan peringkat I kategori Provinsi Terinovatif di Indonesia, namun Sumsel juga mendapatkan penghargaan kategori Skor Tertinggi Regional I atau se-Pulau Sumatera.