oleh

Jelang Idul Adha Orderan Hewan Kurban di Palembang Mulai Ramai

SUMSELKITA.COM,Palembang – Menjelang hari raya Idul Adha 1445 Hijriah orderan hewan kurban di Palembang mulai ramai. Sejumlah pedagang juga sudah melakukan perawatan hewan kurban yang telah dipesan konsumen untuk dikurban saat hari raya.

“Bagi yang tidak mau repot mengurus hewan kurbannya bisa DP terlebih dahulu, gratis biaya
perawatan, H-1 hewannya akan kami antar,” ujar Penjual hewan kurban A Rahman di Jalan Demang Lebar Daun.

Pemesanan hewan kurban untuk hari raya Idul Adha telah dibuka sepekan belakang dan sudah ada sekitar lebih dari 20 konsumen yang membeli hewan kurban di Jalan Demang Lebar Daun Palembang.

“Biasanya banjir pesanan H-2 Iduladha,”

Pemesan hewan kurban paling sering jenis Sapi Simental dan kambing lokal seperti etawa. Harga hewan kurban dijual mulai dari Rp2,5-20 juta per ekor. Namun makin dekat hari raya, harga hewan potong bisa mengalami perubahan.

“Untuk sapi sudah ada 20 pesanan, 11 ekor sudah di DP,” timpalnya.

Selain Sapi Simental ada jenis Limousin, Brahma, Lokal dan Bali. Dominan pembeli Simental merupakan pejabat daerah sedangkan untuk pembeli sapi lokal Bali biasanya masyarakat umum.

“Kalau untuk kambing ada jenis kambing etawa, lokal dan PE. Untuk harga sapi mulai Rp 15 hingga 20 juta dan harga kambing dari Rp2,5 juta hingga 3 juta,” pungkasnya.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed