oleh

Sriwijaya FC Optimis Hadapi Liga 2 Musim 2025-2026, Escobar Kandidat Kuat Jadi Kapten Elang Andalas

SUMSELKITA.COM,PALEMBANG – Sriwijaya FC mulai menyusun kekuatan inti guna menghadapi kompetisi Liga 2 musim 2025/2026. .Salah satu sorotan utama tertuju pada sosok calon kapten tim, di mana nama pemain naturalisasi, Silvio Escobar, mencuat sebagai kandidat kuat memimpin Laskar Wong Kito.

Pelatih kepala Sriwijaya FC, Achmad Zulkifli, mengungkapkan Escobar menunjukkan kualitas lengkap selama menjalani masa trial di Pancoran Soccer Field, Jakarta.

Selain piawai menjebol gawang lawan, pemain kelahiran Paraguay itu dinilai memiliki jiwa kepemimpinan yang dibutuhkan tim.

“Secara pengalaman, Escobar sudah kenyang asam garam sepak bola Indonesia. Karakter dan pengaruh positifnya membuat dia layak dipertimbangkan menjadi kapten,” ujar Achmad Zulkifli dari Rmolsumsel.

Nama Escobar memang bukan asing di kancah sepak bola nasional. Ia pernah memperkuat sejumlah klub Liga 1 dan Liga 2, termasuk Semen Padang FC, tempat ia sempat mengenakan ban kapten pada musim 2022/2023.

Rekam jejak tersebut membuatnya dinilai pantas menjadi perpanjangan tangan pelatih di lapangan.

“Dia bisa membimbing pemain lain, baik di dalam maupun luar pertandingan. Sosok seperti ini sangat penting bagi tim yang ingin naik level,” lanjut pelatih yang akrab disapa Coach Azul itu.

Tak hanya diplot sebagai ujung tombak serangan, Escobar juga diharapkan mampu menjadi mentor bagi para pemain muda Sriwijaya FC. Coach Azul menegaskan, kehadiran pemain berpengalaman seperti Escobar akan sangat membantu membentuk karakter tim yang lebih solid dan kompetitif.

“Dia punya semua yang dibutuhkan—pengalaman, kemampuan teknis, dan kepemimpinan. Kami berharap dia bisa menjadi pemimpin di ruang ganti dan di lapangan,” tegasnya.

Apabila resmi bergabung dan dipercaya mengenakan ban kapten, Silvio Escobar diproyeksikan menjadi salah satu elemen penting dalam ambisi Sriwijaya FC untuk kembali bersaing di papan atas sepak bola Indonesia

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed