oleh

Spektakuler GP Ansor Sumsel Sukses Memprakarsai Open Turnamen Bola Voli U-21 Se-Sumatera Selatan

SUMSELKITA.COM, Banyuasin – Banyak cara dalam mengisi waktu luang bagi kaum milenial terlebih masa-masa pandemi ini.

Salah satunya dengan mengikuti turnamen bola voli di Desa Kebun Sahang Kecamatan Rambutan yang di prakarsai oleh PW GP Ansor Sumsel pada tanggal 11-12 September 2021.

Bapak Merzi tokoh masyarakat Desa Kebun Sahang berterima kasih kepada H. Dodi Reza Alex Noerdin selaku ketua penasehat GP Ansor Sumsel.

” Alhamdulillah perhatian khusus untuk desa Kami yang telah diberikan kepercayaan oleh Bapak H. Dodi Reza Alex Noerdin dan bapak Ahmad Zarkasih selaku ketua Pw GP Ansor Sumsel dalam mengadakan kegiatan spektakuler turnamen bola voli se Sumatera Selatan,” ucapnya

Ditempat yang sama hadir Ahmad Zarkasih, SHI.,MM yang memprakarsai turnamen bola voli Se Sumatera Selatan. Ia juga mengatakan. Peserta sangat antusias sekali animo penonton juga antusias.

” Alhamdulillah turnamen ini sukses di gelar, saya menyampaikan pesan dari Ketua Dewan Penasehat GP Ansor Sumsel Bapak H. Dodi Reza Alex Noerdin bahwa mari kita junjung tinggi sportivitas, jaga imun dengan berolahraga dan tentunya ikhtiar serta berdo’a agar diberikan kesehatan,” tuturnya

Lebih lanjut Ahmad Zarkasih menyampaikan pula pesan dari Ketua Umum Pengurus Pusat Gerakan Pemuda (PP GP) Ansor Gus Yaqut ” untuk olahraga terbukti bisa menyatukan semua etnis, suku, agama, keyakinan, latar belakang, dalam satu lapangan. Namun, jarang terjadi bola voli menjadi momok menakutkan ketika dipandang dalam perspektif yang salah.” Tutupnya

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed