SUMSELKITA.COM,OGAN ILIR – Masih dalam rangkaian Peringatan Hari Hadi Kabupaten Ogan Ilir ke 18 usai menghadiri sidang paripurana di DPRD setempat, Gubernur Sumsel H Herman Deru didampingi Ketua TP PKK Sumsel Hj Febrita Lustia HD membuka Ogan Ilir Expo 2022 di yang dipusatkan di halaman kantor Bupati OI di komplek perkantoran Tanjung Senai Indralaya, Jumat (7/1) siang.
Disela-sela tinjauannya di Ogan Ilir Expo kali ini Gubernur Herman Deru memberikan apresiasi pada jajaran Pemda setempat yang terus berupaya menggerakkan ekonomi rakyat agar kembali menggeliat dan tumbuh setelah diterpa badai pandemi Covid-19. Salah satunya melalui sektor usaha Koperasi dan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM).
“Ogan Ilir Expo 2022 ini diharapkan bisa mendukung pemerintah dalam pemulihan ekonomi dan kebangkitan ekonomi nasional melalui promosi dan kolaborasi antara Koperasi dan UMKM. Saya bangga begitu menggeliatnya ekonomi di Ogan Ilir. Saya apresiasi acung jempol,” ungkapnya.
Menurutnya, Expo Ogan Ilir memberikan wahana dan etealase bagi seluruh pengusaha untuk mempamerkan produk-produk unggulan asli Kabupaten Ogan Ilir.
“Kita jangan berfikir yang dipamerkan produk yang modern saja, kita punya juga produk yang traditional, banyak sekali variasi dari mulai kerajinan hingga kuliner. Kita ketahui Ogan Ilir kaya akan Sumber Daya Manusia yang kreatif,” tambahnya .
Herman Deru mengingatkan semua pihak untuk tetap mengedepankan prokes secara ketat, dalam menjalankan aktifitas dimasa pandemi Covid-19.
“Penyebaran Covid sejalan dengan mobilitas masyarakat. Interaksi masyarakat tinggi, jika tidak diikuti dengan protkes yang ketat bisa berpotensi penyebaran Covid. Karena itu kondisi yang sudah melandai sekarang ini harus diikuti disiplin prokes dan mempercepat vaksinasi,” terangnya.
Sementara Bupati Ogan Ilir, Panca Wijaya Akbar menuturkan, Ogan Ilir Expo menyediakan 58 stand yang melibatkan kalangan OPD, Bank Sumsel Babel, Hutama Karya, PTPN7 Cinta Manis dan 16 kecamatan yang ada di Ogan Ilir.
“Saya mengajak masyarakat Ogan Ilir untuk melihat Ogan Ilir Expo untuk mengetahui potensi Kabupaten OI yang sesunguhnya mulai dari kuliner, kerajinan, hasil pertanian, dan potensi lainnya,” tandasnya.
Turut mendampingi Gubernur saat membuka Ogan Ilir Expo kali ini Wakil Ketua TP PKK Sumsel Hj Fauziah Mawardi Yahya, Wakil Bupati Ogan Ilir Ardani, Ketua TP PKK Ogan Ilir R Siti Khadijah Mikhailia Khoirunisa, unsur Forkopimda dan pejabat penting lainnya. *
Komentar