oleh

Bocah Tenggelam Disungai Barong, Basarnas Palembang Langsung Turun Lapangan

SUMSELKITA.COM,Palembang – Seorang anak atas nama M. Aldo Afrilio (13th/Lk) tenggelam disungai borang Kel. Sako Baru Kec. Sako Palembang Prov. Sumsel.

Kepala Kantor Basarnas Palembang Raymond Konstantin, S.E, didampingi kasubsi operasinya Manca Rahwanto, S.E., mengatakan bahwa pihaknya pada rabu (01/05) sekitar pukul 11.45 WIB, mendapatkan informasi bahwa telah terjadi kondisi membahayakan manusia satu orang anak tenggelam di sungai borang pada rabu pagi sekitar pukul 10.00 WIB. Berdasarkan informasi tersebut Raymond langsung memerintahkan satu team rescuenya lengkap dengan peralatan SAR air untuk berangkat menuju lokasi kejadian guna melakukan pencarian terhadap korban.

Kronologis kejadian berawal pada rabu pagi (01/05) sekira pukul 10.00 wib, korban bersama enam orang temannya awalnya bermain dipinggiran sungai borang namun tiba-tiba korban sendirian berenang ketengah sungai sedangkan teman-temannya masih bermain dipinggir sungai.
“Ketika sedang asyik berenang korban tiba-tiba hanyut terbawa arus, melihat korban hanyut teman-temannya berusaha untuk menolong korban namun dikarenakan derasnya arus sungai sehingga membuat korban tenggelam,” terang Raymond.

” Saat ini pencarian masih kita lakukan bersama dengan Team SAR Gabungan dari Koramil sako, Polsek sako, Damkar Sako, PMI dan Masyarakat. Metode pencarian kita lakukan dengan membagi Team SAR Gabungan menjadi dua (2) SRU. SRU 1 melakukan pencarian dengan cara penyisiran permukaan air menggunakan perahu karet dan perahu masyarakat sedangkan SRU 2 melakukan penyelaman di lokasi awal kejadian serta lokasi-lokasi yang dicurigai adanya korban. Namun hingga saat ini korban masih belum berhasil kita temukan” tutup Raymond

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed