SUMSELKITA.COM, Palembang – PT Pertamina (Persero) membuka lowongan pekerjaan dan sedang melaksanakan proses rekrutmen melalui program Rekrutmen Bersama (RPP) yang diselenggarakan Kementrian Badan Usaha Milik Negara (BUMN).
Area Manager Communication, Relations & CSR RU III Plaju – PT Kilang Pertamina Internasional Sub Holding Refining & Petrochemical Pertamina, Siti Rachmi Indahsari mengatakan bahwa Pertamina menyediakan platform untuk melakukan drop CV.
Platform Pertamina dapat diakses di laman https://recruitment.pertamina.com, yaitu Pertamina Talent Candidat, dengan demikian kandidat secara langsung mengijinkan Pertamina untuk mengakses data dalam CV. Pertamina Talent Candidate bukan merupakan pengisian lamaran Jabatan di Pertamina.
“Perekrutan calon pekerja baru, Pertamina menekankan kemampuan softskill kepemimpinan tidak hanya pada keterampilan teknis. Calon pekerja juga harua berjiwa leadership,” katanya.
Rachmi menjelaskan, ada beberapa jalur masuk bagi calon pekerja yang ingin melamar ke Pertamina. Yakni Fresh Graduate melalui program Bimbingan Profesi Sarjana (BPS) untuk lulusan S1 atau D4, Bimbingan Praktis Ahli (BPA) untuk lulusan D3, dan Bimbingan Keahlian Juru Teknik (BKJT).
“Selain itu Pertamina juga menerima Experienced Hire, serta terbuka untuk Internship atau program magang perusahaan,” jelasnya.
Informasi lowongan pekerjaan Pertamina hanya bisa
diakses di laman https://recruitment.pertamina.com dan IG @pertaminacareer. Apabila ada tawaran bekerja di Pertamina namun informasi yang ada tidak ada kejelasan, diimbau masyarakat untuk tidak percaya dan menerima kabar hoaks.
“Kami mengimbau masyarakat untuk tidak tertipu dan tergiur hoaks. Informasi resmi rekrutmen Pertamina hanya diakses di web resmi,”
Berdasarkan catatan data pertamina, saat ini pekerja Kilang Pertamina Plaju dominan diisi oleh Generasi Y atau Milenial dengan 56 persen pekerja merupakan generasi muda dari 876 pegawai.