oleh

Mentan RI Sebut HD Gubernur Terbaik di Indonesia, Sumsel Andalan Produksi Beras di Indonesia

SUMSELKITA.COM, OKUT – Menteri Pertanian RI, Syahrul Yasin Limpo melakukan panen raya padi IP-200 dan tanam IP 300 di Desa Sri Katon Kecamatan Muay Madang Timur Kabupaten Ogan Komering Ulu Timur (OKUT) bersama Gubernur Sumsel H Herman Deru (HD), Sabtu (3/4/2021).

Dalam sambutannya Yasin Limpo mengatakan, pertanian merupakan sektor yang secara kasat mata dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Karena, petani merupakan profesi yang tetap bertahan ditengah pandemi Covid-19 saat ini.

“Pertanian jika didorong keras oleh pemerintah baik daerah dan pusat maka produktivitasnya akan bagus dan secara bertahap kesejahteraan khususnya petani akan meningkat” ujar Limpo.

Sementara itu, HD dalam sambutannya menyampaikan bahwa dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat dirinya konsen pada pembangunan infrastruktur dan pertanian. Saat ini Sumsel masuk nomor 5 di Indonesia dan nomor 1 di Sumatera penghasil beras.

“Salah satu cara meningkatkan produksi beras melalui program 1000 penyuluh dan membentuk Komando Strategis Pembangunan Pertanian (Kostratani) yang tersebar di Kecamatan yang ada di 17 kabupaten/kota. Saat ini kita juga sedang membuat listrik masuk sawah untuk penguatan sawah yang tidak dilengkapi irigasi” ujar HD.

Mentan berkesempatan menyapa 192 Kostratani dari 17 kab/kota secara virtual. Selanjutnya Mentan berjanji untuk penyuluh dan pendamping akan dibina dan setiap Jumat akan ada pelatihan mengenai pertanian secara virtual.

OKUT memiliki Jantung dibidang pertanian, perkebunan dan peternakan dan masuk 15 kab/kota tertinggi secara nasional penghasil beras. Kedepan hasil produksi diharapkan dapat menjadi 1 juta ton gabah kering dan masuk 10 besar nasional hingga berujung pada peningkatan kesejahteraan masyarakat OKUT.

Diakhir acara Mentan memberikan bantuan bagi para petani di antaranya bibit padi, bibit kelapa, sperma kerbau, bibit itik, benih jagung, power pusher, power teaser.

Turut hadir Anggota DPR RI Hj Percha Leanpuri, Plh. Bupati OKU Edward Chandra
Direktur Operasional BSB Oktiandi, Plh. Bupati OKU Edward Chandra, FKPD dan Para Kepala OPD Kab OKU Timur, Para Kepala OPD Prov Sumsel.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed