oleh

1,4 Juta Wisatawan Sudah Kunjungi Palembang

SUMSELKITA.COM, PALEMBANG – Sebanyak 1,4 juta wisatawan sudah mengunjungi Kota Palembang, Provinsi Sumatera Selatan, sepanjang tahun 2022.

Angka itu sedikit lagi mencapai target 1,5 juta wisatawan.

Kepala Dinas Pariwisata Kota Palembang, Sulaiman Amin, mengatakan optimistis target kunjungan wisatawan ke kota tertua di Indonesia ini bakal tercapai.

“Insyallah pada akhir tahun 2022 kunjungan wisatawan akan melebihi target yang telah ditetapkan,” ujar Sulaiman, Senin (5/12/2022).

Ia menyebutkan, banyak wisatawan yang berkunjung untuk melihat Jembatan Ampera dan Benteng Kuto Besak yang merupakan ikon Palembang.

Pada pegelaran Jaringan Kota Pusaka Indonesia (JKPI) di kota ini pada 2-5 November 2022 yang dihadiri sekitar 10.000 orang peserta juga sangat berdampak pada jumlah kunjungan wisatawan.

“Pada acara JKPI Kota Palembang menjadi tuan rumah, ini membuat jumlah wisatawan nusantara meningkat,” kata Sulaiman.

Ia menambahkan, untuk meningkatkan jumlah kunjungan wisatawan, Dinas Pariwisata bekerja sama dengan pihak ketiga, mengadakan event-event yang menarik.

“Perkembangan kunjungan wisatawan tahun 2022 ini juga akan menjadi tolak ukur target pengunjung wisatawan pada tahun 2023,” kata Sulaiman.

Ia menyampaikan, pihaknya sedang mengembangkan destinasi wisata sungai yang ada, seperti kawasan Sekanak Lambidaro.

“Sambil berjalan mengembangkan kawasan Sekanak Lambidaro, mungkin ke depannya juga kami mencari destinasi wisata yang ada untuk dikembangkan lagi,” pungkasnya. (*)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed